Politik    Sosial    Budaya    Ekonomi    Wisata    Hiburan    Sepakbola    Kuliner    Film   
Home » »

Posted by Mutiara Islam on Tuesday, October 13, 2015

Tips Agar si Kecil Tetap Aman Bermain Dibawah Terik Matahari Saat Berlibur
Liburan tentu merupakan waktu yang paling ditunggu-tunggu oleh setiap orang. Menghabiskan waktu di luar, bepergian ke tempat yang belum pernah Anda kunjungi apalagi bersama seluruh anggota keluarga, tentu merupakan pengalaman yang tak bisa ditukar dengan apapun. Namun apa jadinya bagi Anda para pasangan yang mempunyai bayi dan anak yang masih kecil, apakah dengan cuaca panas dan terik seperti cuaca sekarang ini, baik bagi mereka untuk berlibur? Mengingat kulit anak-anak apalagi kulit bayi cukup sensitif terhadap sinar matahari, berlibur bisa jadi hal yang buruk untuk mereka karena teriknya matahari bisa saja dengan mudah menyengat kulitnya, menyebabkan iritasi atau bahkan parahnya menyebabkan dehidrasi.
Anakbermain
Untuk menghindari hal tersebut lakukanlah beberapa tips berikut ini:
Jangan membiarkan bayi 0-6 bulan berada dalam teriknya panas matahari siang
Sebisa mungkin jauhkan bayi Anda berkontak langsung dengan teriknya panas matahari siang, bila dia masih berusia 6 bulan ke bawah. Kulit bayi Anda masih terlalu sensitif dan bisa saja dia mengalami iritasi karena teriknya panas matahari. Kulit yang terbakar terik matahari bisa menyebabkan rasa sakit, demam bahkan dehidrasi, terlebih lagi kulit yang terbakar sewaktu buah hati Anda masih belia bisa jadi pemicu melanoma, yaitu salah satu tipe kanker kulit yang paling mematikan. Ditambah lagi kulit yang terbakar bisa menyebabkan timbulnya keriput dikulit si kecil yang mana tak bisa dihilangkan nantinya.
Pelajarilah tata cara pemakaian tabir surya yang baik dan tepat untuk bayi dan anak-anak
Mempelajari tata cara pemakaian tabir surya yang baik dan bagaimana memilih tabir surya yang tepat sangatlah penting karena dengan begitu Anda bisa melindungi bayi dan anak-anak Anda dari terik matahari secara maksimal.
Tempatkanlah buah hati Anda di tempat yang benar-benar terlindungi dari sinar matahari
Usahakanlah agar si kecil tak berkontak langsung dengan sinar matahari siang yang terik, Anda bisa memakai pelindung matahari khusus yang ditempatkan diatas stroller atau baby carrier buah hati Anda atau lebih baik Anda memilih stroller yang telah memiliki UV protection dan menutupi seluruh badan bayi ataupun anak Anda.
Jangan pernah lupa dan malas untuk memberi tabir surya pada si kecil ketika akan bepergian keluar
Memakai tabir surya pada saat akan keluar rumah sangatlah penting. Tabir surya sangat ampuh menahan sinar UV yang begitu kuat yang mana bisa menembus pelindung-pelindung matahari yang Anda gunakan. Ya, memang sungguh mengejutkan bahwa tenyata sinar UV bisa menembus pelindung matahari yang Anda gunakan bahkan berada ditempat-tempat teduh yang tak berkontak langsung dengan sinar matahari sekalipun tak bisa mencegah sebagian sinar UV masuk dan membakar kulit bayi serta anak-anak Anda.
Hal lain yang harus Anda ketahui yaitu di hari dengan cuaca mendung atau berawan sekalipun dimana sinar matahari terhalang oleh awan-awan, sinar UV tetap ada dan bisa membakar kulit bayi ataupun anak Anda walaupun tak secara maksimal. Apalagi tipikal kulit bayi dan anak-anak begitu sangat lembut, sehingga sudah bisa dipastikan akan dengan mudah tersengat sinar UV. Maka tak usah heran bila tiba-tiba buah hati Anda mengalami ruam, kulit merah-merah, atau kulitnya terasa sakit, hal tersebut bisa jadi tanda buah hati Anda sedang mengalami kulit yang terbakar sinar UV.
Gunakanlah pakaian yang terang saat bepergian keluar
Pakailah pakaian dengan warna terang karena pakaian terang tak menyerap panas matahari, sehingga bayi ataupun anak Anda tak kepanasan. Dan sebaliknya hindari pemakaian warna gelap ketika berada dibawah terik matahari karena warna gelap menyerap panas matahari dengan sangat baik.
Gunakanlah tabir surya setiap 2 jam sekali
Mungkin hal ini terlihat berlebihan, tetapi hal ini dilakukan agar si kecil benar-benar terlindungi dari sinar matahari yang bisa membakar kulitnya.
Untuk mendapatkan perlindungan maksimal dari penggunaan tabir surya, jangan lupa untuk mencari tabir surya dengan SPF tinggi atau minimal SPF 15. Selain itu lihatlah apakah tabir surya tersebut memiliki “broad spectrum”? hal ini agar Anda yakin bahwa produk tabir surya tersebut bisa menangkal sinar UVA dan UVB yang mana keduanya sangat berbahaya untuk kulit. Sinar UVB adalah penyebab kulit terbakar dan timbulnya keriput sedangkan sinar UVA menyebabkan kerusakan lebih parah di kulit bagian dalam.
Selain itu, pastikanlah pula bahwa bagian tubuh si kecil yang terlihat harus benar-benar mendapatkan tabir surya seperti, leher belakang, telinga bagian belakang, pundak kaki, dll.
Ingatlah sinar matahari mulai bekerja maksimal antara jam 10 pagi – 4 sore, maka pakailah perlindungan maksimal pada jam tersebut

Bila Anda tak bisa menghindarkan si kecil keluar pada jam tersebut, siapkanlah perlindungan maksimal bagi buah hati Anda sehingga kulitnya benar-benar terhindar dari sinar matahari yang bisa merusak dan membakar kulitnya.


sayangianak.com

SHARE :
CB Blogger

Post a Comment

 
Copyright © 2015 Mutiara Islam. All Rights Reserved. Powered by Blogger
Template by Creating Website and CB Blogger